Wenger: Saya Sudah Kebal Hinaan

Wenger: Saya Sudah Kebal Hinaan
Wenger tak ambil pusing ejekan fans. (c) AFP
Bola.net - Arsene Wenger mengakui bahwa dirinya sering menjadi incaran pendukung tim lawan. Wenger mengungkapkan bahwa dia tak jarang mendapat teriakan bernada hinaan dari fans lawan sengit Arsenal.

Kadang, ungkap Wenger, teriakan itu dianggapnya telah melebihi batas. Tapi Wenger menolak untuk menghadapi hinaan dari para suporter yang menurutnya hanya akan menghilangkan konsentrasinya.

Tempat yang paling ganas bagi Wenger adalah Stadion White Hart Lane milik Tottenham dan Britannia Stadium milik Stoke City. Dalam beberapa tahun terakhir, ejekan untuk Wenger semakin panas saja di dua stadion itu.

"Saya tak menyukai ucapan fans lawan, tapi saya juga tak takut. Tugas saya sebagai pelatih adalah fokus ke pertandingan. Jika saya memperhatikan ucapan suporter lawan, saya pasti sudah pensiun bertahun-tahun yang lalu. Saat ini saya sudah kebal dengan hinaan dari pendukung lawan," tegas Wenger.

Wenger memang tenang dalam menghadapi fans lawan, tapi tidak demikian dengan Peter Hill-Wood, Chairman Arsenal. Hill-Wood menyebut suporter yang melakukan serangan personal kepada Wenger sebagai fans yang menjijikkan. (fb/hsw)