Wenger: Runner-up dan Peringkat Sepuluh Sama Saja

Wenger: Runner-up dan Peringkat Sepuluh Sama Saja
Arsene Wenger (c) FCBayern
- Usai beberapa pekan belakangan membantah bahwa kurang meraih sukses musim ini, Arsene Wenger akhirnya memberikan penilaian mengenai bagaimana kinerja timnya di musim 15/16.


Wenger, yang sebelumnya mengaku bangga mempertahankan rekor dengan membuat timnya duduk di posisi empat besar klasemen - mengatakan bahwa posisi runner-up bukanlah sesuatu yang ia inginkan.


Arsenal menang 4-0 atas Aston Villa pekan lalu dan melewati Tottenham untuk bisa finish di posisi dua klasemen akhir Premier League.


Namun Wenger mengatakan pada Four Four Two: "Kami ada di peringkat dua liga dan kami ingin jadi yang pertama."


"Namun jika anda tidak ada di urutan pertama, anda sama saja ada di urutan 10 atau 12. Anda juga bisa mengatakan bahwa yang pertama adalah yang terbaik dan sisanya bukan apa-apa."


"Dalam olahraga, ketika anda bekerja di sepakbola, anda tahu bahwa anda harus berjuang keras untuk meraih kemenangan di tiap laga dan mempersiapkan diri lebih baik lagi." [initial]

 (fft/rer)