Wenger: Rekrut Benzema Bukan Ide Bagus

Wenger: Rekrut Benzema Bukan Ide Bagus
Karim Benzema. (c)
Bola.net - Manajer Arsenal Arsene Wenger rupanya enggan untuk membeli seorang Karim Benzema bila bursa transfer nanti dibuka. Apalagi The Gunners sudah punya Olivier Giroud yang merupakan rekan Benzema di timnas Prancis.

Benzema dan Giroud tengah bersaing untuk mendapatkan posisi sebagai tukang gedor utama Prancis di bawah asuhan Didier Deschamp. Menurut Wenger bila keduanya berada di Arsenal malah akan menyusahkan saja.

"Karim Benzema? Saya pikir itu bukan ide bagus. Di timnas Prancis mereka bersaing ketat mendapatkan posisi inti. Nampaknya akan semakin rumit nanti," ujar Wenger kepada Le 10 Sport.

Selain itu menurut Wenger bukan hal yang mudah untuk mendapatkan Benzema pada Januari nanti. Real Madrid pastinya takkan melepasnya secara cuma-cuma.

"Bila seorang pemain bermain bagus, klubnya pasti takkan berniat menjualnya. Ini yang sering terjadi," imbuhnya. (inf/ada)