Wenger Redam Isu Soal Calhanoglu

Wenger Redam Isu Soal Calhanoglu
Hakan Calhanoglu @witters
Bola.net - Arsene Wenger membantah kabar bahwa Arsenal akan segera mendatangkan talenta muda Turki Hakan Calhanoglu. Gelandang serang Hamburg tersebut memang lagi santer akan segera merapat ke London pada Januari nanti.

Agen sang pemain pada pekan ini sempat menyatakan bahwa kubu The Gunners akan segera melayangkan penawaran resmi untuk memboyongnya ke Emirates. Wenger pun lantas menolak kabar itu ketika ditanya soal Calhanoglu.

"Tidak. Semua agen akan menyebutkan banyak nama. Banyak agen juga yang punya koneksi dengan surat kabar. Di antara semua nama namun tak ada yang benar," tegas Wenger seperti dilansir talkSport.

Calhanoglu memang saat ini sedang menarik perhatian klub-klub Eropa untuk meminangnya. Bakat sepakbolanya memang hebat sehingga banyak kalangan yang melabelinya dengan The Next Ozil.[initial]

 (ts/ada)