Wenger: Podolski Begitu Mematikan

Wenger: Podolski Begitu Mematikan
Arsene Wenger senang atas kemenangan Arsenal. (c) AFP
Bola.net - Arsene Wenger bisa bernafas lega kali ini. Pasalnya tim asuhannya, Arsenal sukses memetik kemenangan pertama mereka kala melawat ke kandang Liverpool.

The Gunners sukses membekuk tuan rumah The Reds dengan skor 2-0 pada pekan ketiga Liga Premier Inggris. Dua pemain anyar mereka, Lukas Podolski dan Santi Cazorla menjadi aktor utama kemenangan Arsenal pada laga tersebut.

Mengenai gol keduanya, Wenger berkomentar bahwa keduanya memang memiliki kualitas untuk melakukan hal tersebut. Terutama Podolski yang begitu mematikan saat berada di depan gawang.

"Semua orang langsung tahu bahwa Cazorla tidak akan membutuhkan enam bulan untuk nyetel dan Podolski begitu mematikan saat mendapatkan peluang, Anda bisa melihatnya saat sesi latihan," terang pria asal Prancis tersebut.

Soal penyerang lainnya, Olivier Giroud, The Professor menuturkan bahwa ia tidak begitu mempermasalahkan hal tersebut. Yang terpenting baginya adalah kemenangan Arsenal. Menurutnya, jika Arsenal bisa terus menang, maka Giroud juga akan mencetak gol. (ars/bgn)