
Bola.net - - Manajemen Arsenal mulai bergerak untuk mencari pengganti Arsene Wenger. Tim asal London Utara itu disebut tengah mengupayakan mendapatkan tanda tangan mantan pelatih Barcelona, Luis Enrique.
Pada hari Jumat (20/4) kemarin Wenger membuat dunia sepakbola tercengang. Ia resmi mengundurkan diri dari jabatannya selaku manajer Arsenal setelah 22 tahun berkarya di London Utara.
Kepergian Wenger itu tentu menimbulkan pro dan kontrak di banyak kalangan. Namun bagi manajemen Arsenal, kepergian Wenger itu membuat mereka harus mencari pelatih baru dalam waktu dekat ini.
Menurut penuturan jurnalis kenamaan Spanyol Guilem Balague, Arsenal sudah mulai melakukan pendekatan kepada sejumlah nama. Namun nama yang menjadi prioritas mereka adalah Luis Enrique.
Enrique sendiri dikenal dengan kesuksesannya di Barcelona. Ia memenangkan treble winners di tahun pertamanya selaku pelatih Las Azulgrana.
Manajemen Arsenal dikabarkan menyukai track record sang pelatih. Untuk itu mereka tengah menjalin komunikasi dengan sang pelatih mengenai kemungkinan ia terbang ke London Utara musim depan.
Lebih lanjut, laporan tersebut mengungkapkan bahwa Enrique tertarik dengan pekerjaan itu. Ia disebut akan mendengarkan pemaparan manajemen Arsenal terlebih dahulu sebelum membuat keputusan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 April 2018 22:10
-
Liga Spanyol 21 April 2018 20:17
-
Liga Champions 21 April 2018 16:31
-
Liga Champions 21 April 2018 14:37
-
Liga Spanyol 21 April 2018 08:11
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...