Wenger Pastikan Transfer Arsenal Belum Berakhir

Wenger Pastikan Transfer Arsenal Belum Berakhir
Wenger pastikan akan ada transfer lagi. (c) AFP
Bola.net - Kondisi Arsenal musim ini jauh lebih baik dari tahun lalu dalam hal transfer pemain. Tahun lalu Arsenal kerepotan saat ditinggal beberapa bintangnya keluar dari Emirates Stadium. Arsene Wenger lalu melakukan beberapa transfer pada menit-menit terakhir bulan Agustus.

Musim ini Wenger telah menyiapkan pengganti bagi pemain yang pergi dari Arsenal. Kepergian Robin van Persie dan Alexandre Song sudah diantisipasi Wenger dengan mendatangkan Lukas Podolski, Olivier Giroud dan Santi Cazorla.

Semua pemain baru Arsenal bermain dalam pertandingan pembuka Liga Premier musim ini melawan Sunderland. Namun Wenger sepertinya belum selesai melakukan jual-beli pemain musim ini.

Wenger masih akan melakukan pergerakan sebelum jendela transfer ditutup pada 31 Agustus malam. Tapi Wenger memastikan bahwa dia tak akan melakukan pembelian radikal seperti musim lalu.

"Beberapa hal masih bisa terjadi. Saya tak mau menjanjikan yang tak bisa saya lakukan. Transfer pemain bukan hanya bergantung kepada saya. Tapi kami masih mungkin melakukan transfer, baik membeli atau menjual pemain," jelas Wenger di situs resmi klub.

Wenger juga mengakui bahwa bursa transfer menjadi hiruk-pikuk menjelang ditutup. Setiap menit menjadi sangat penting saat ini bagi klub yang ingin membeli pemain.   (afc/hsw)