Wenger Pastikan Tak Mainkan Ramsey Lawan Nottingham

Wenger Pastikan Tak Mainkan Ramsey Lawan Nottingham
Aaron Ramsey (c) AFC
- Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, menyampaikan belum bisa menurunkan Aaron Ramsey ketika menghadapi Nottingham Forest dalam  kompetisi EFL Cup tengah pekan ini.


Gelandang Arsenal tersebut sudah tak bermain sejak pertandingan awal musim. Ramsey mengalami cedera hamstring ketika turun lawan Liverpool di laga perdana Premier League.


Wenger sempat berharap Ramsey sudah bisa kembali main saat lawan PSG di Liga Champions tengah pekan lalu. Tapi kenyataannya, pemain asal Wales tersebut masih butuh waktu untuk memulihkan kebugarannya.


Dengan demikian, Wenger memastikan Ramsey tak akan bermain lawan Nottingham Forest dan diragukan ketika akan menghadapi Chelsea pada akhir pekan nanti.


"Dia [Rasmey] masih belum bisa main [lawan Nottingham]. Saya rasa ia juga belum siap untuk bermain pada akhir pekan nanti," papar Wenger seperti dikutip Daily Star. [initial]

 (dst/shd)