Wenger: Ozil dan Alexis Cinta Arsenal dan Ingin Bertahan

Wenger: Ozil dan Alexis Cinta Arsenal dan Ingin Bertahan
Arsene Wenger (c) AFP

Bola.net - - Manajer , Arsene Wenger semakin optimis para bintang terbaiknya akan bertahan musim depan. Sampai saat ini, Arsenal masih dibayangi potensi hengkangnya dua pemain terbaik mereka; Alexis Sanchez dan Mesut Ozil.

Seperti diketahui, kontrak Ozil dan Alexis akan berakhir musim panas mendatang. Sampai saat ini, Arsenal dan Wenger belum juga berhasil membujuk keduanya untuk menandatangani kontrak baru.

Alhasil, rumor mengenai masa depan keduanya terus bermunculan. Wajar saja, Ozil dan Alexis sudah bisa menjalin kontrak dengan klub lain pada Januari nanti. Arsenal tak bisa berbuat banyak seandainya mereka memilih hengkang.

Namun Wenger masih optimis dua bintangnya itu akan memilih bertahan. Wenger yakin keduanya masih mencintai Arsenal. Namun Wenger juga tahu ada banyak klub yang tertarik kepada dua pemain itu.

"Saya yakin Alexis dan Ozil mencintai klub ini, dan juga seluruh tim. Tapi semua itu akan segera diselesaikan, walaupun saya tidak tahu pastinya kapan. Saya percaya mereka cinta Arsenal dan ingin bertahan. Tapi memang ada beberapa klub top yang sudah bersedia menawarkan kontak yang sangat bagus," terang Wenger kepada BBC.

Yang membuat situasinya semakin menyedihkan bagi Arsenal, tim-tim yang menginginkan kedua pemain itu adalah sesama tim Inggris. Manchester United menginginkan Ozil sementara Manchester City ingin menampung Alexis.