Wenger: Monreal Contoh Bagus untuk Pemain Muda

Wenger: Monreal Contoh Bagus untuk Pemain Muda
Nacho Monreal (c) AFP
- Bos , Arsene Wenger, mengaku senang dengan kontrak baru yang ditandatangani Nacho Monreal belum lama ini.


Bek asal Spanyol itu mengikat kontrak jangka panjang di Emirates kemarin.


"Semua orang di Premier League akan mengatakan ia sudah menjadi pemain yang kuat," tutur Wenger pada laman resmi klub.


"Kami tahu bahwa kami punya banyak pemain berpengalaman di lini belakang. Nacho adalah bagian dari hal tersebut - ia adalah contoh yang bagus untuk pemain muda. Kita sudah melihatnya dengan Alex Iwobi kemarin, yang mampu menunjukkan talenta luar biasa.


"Mereka harus melihat bagaimana Anda harusnya bersikap di level permainan seperti ini."


Arsenal kini tengah duduk di puncak klasemen sementara liga, unggul selisih gol dari Leicester City. [initial]


 (afc/rer)