Wenger Menilai Wilshere Masih Punya Masa Depan di Arsenal

Wenger Menilai Wilshere Masih Punya Masa Depan di Arsenal
Jack Wilshere (c) AFP

Bola.net - - Arsene Wenger menyatakan Jack Wilshere masih punya masa depan di meskipun saat ini bermain untuk

Gelandang asal Inggris tersebut gabung dengan Bournemouth sejak awal musim ini dengan status pinjaman. Tak seperti di Arsenal, Wilshere langsung menjadi pemain kunci bersama Bournemouth.

Hal ini menimbulkan spekulasi apakan Wilshere akan kembali membela Arsenal di masa mendatang. Lantas bos The Gunners mengaku akan menyambut Wilshere jika memang ia ingin kembali lagi.

"Saya rasa dia [Wilshere] masih punya masa depan [di Arsenal], tapi itu opini saya," kata Wenger seperti dipetik dari Daily Star.

Musim ini, Wilshere mencatatkan sembilan penampilan di Premier League bersama Bournemouth. Klub tersebut sekarang berada di peringkat 10 klasemen sementara.