Wenger: Masih Ada Pemain Berkualitas Dengan Harga Wajar

Wenger: Masih Ada Pemain Berkualitas Dengan Harga Wajar
Arsene Wenger (c) AFP
- Manajer , Arsene Wenger, mengatakan bahwa saat ini masih ada pemain-pemain berkualitas yang bisa dibeli dengan harga yang masuk akal.


Di sepanjang karirnya, Wenger dikenal sebagai sosok manajer yang lebih suka merekrut pemain yang relatif tak terkenal. Ia lalu memolesnya jadi pemain berkelas.


Kebiasaan itu terus berlanjut sampai sekarang meski ia sekarang sudah mulai mau membeli pemain dengan harga mahal seperti Alexis Sanchez dan Mesut Ozil. Namun sesudah membeli dua pemain itu kini ia tak lagi melanjutkan belanja jor-joran. Hal inilah yang membuat para fans The Gunners merasa gemas luar biasa. Mereka pun melayangkan berbagai kritikan kepada manajer asal Prancis itu. Mereka juga menuntutnya untuk mundur.


Wenger kemudian angkat bicara soal keputusannya tak lagi beli pemain dengan harga selangit, seperti contohnya yang dilakukan Manchester United pada Paul Pogba. Ia menyatakan bahwa ia mencari pemain berkualitas, namun dengan harga yang masuk akal. Ia pun yakin tipe pemain seperti itu masih ada.


"Lebih sulit untuk meyakinkan orang bahwa Anda dapat membeli pemain bagus pada harga yang wajar, dan yang kualitasnya tentu terkait dengan jumlah uang dalam pikiran orang-orang," serunya seperti dilansir Sportsmole.


"Para pemain yang bagus biasanya menghabiskan banyak uang, namun Anda masih bisa menemukan pemain berkualitas top, yang kadang-kadang harganya masih wajar," tegasnya. [initial]


 (sm/dim)