
Bola.net - Manajer Arsenal Arsene Wenger mengkritik wasit Martin Atkinson setelah timnya kalah 1-2 di kandang Chelsea. Menurut Wenger, dua gol The Blues takkan tercipta seandainya wasit jeli dalam mengambil keputusan.
Gol pembuka Chelsea di Stamford Bridge pada pekan ke-23 Premier League 2012/13, Minggu (20/1), diciptakan oleh Juan Mata setelah sebelumnya Ramires melakukan pelanggaran terhadap Francis Coquelin. Wenger juga mempertanyakan keputusan Atkinson memberi The Blues penalti untuk gol kedua setelah kiper Wojciech Szczesny dianggap menjatuhkan Ramires di kotak terlarang.


"Kami tidak beruntung karena saya rasa itu harusnya tendangan bebas sebelum gol pertama dan bukan penalti di gol kedua," papar Wenger seperti dikutip London24.
Seperti saat melawan Manchester City minggu lalu, Arsenal tertinggal dua gol terlebih dahulu hingga jeda, dan meski Theo Walcott menipiskan selisih skor pada babak kedua, The Gunners gagal menciptakan penyama kedudukan.
"Start kami nyaris sama seperti ketika melawan Manchester City. Di babak kedua, kami bermain dengan semangat serta sikap yang berbeda dan jauh lebih berbahaya. Namun, sayang sekali kami gagal come back," papar Wenger.
Kekalahan ini membuat Arsenal tertinggal 11 poin di belakang Chelsea, yang tetap menempel peringkat dua Manchester City. (l24/cdf/gia)
Gol pembuka Chelsea di Stamford Bridge pada pekan ke-23 Premier League 2012/13, Minggu (20/1), diciptakan oleh Juan Mata setelah sebelumnya Ramires melakukan pelanggaran terhadap Francis Coquelin. Wenger juga mempertanyakan keputusan Atkinson memberi The Blues penalti untuk gol kedua setelah kiper Wojciech Szczesny dianggap menjatuhkan Ramires di kotak terlarang.


"Kami tidak beruntung karena saya rasa itu harusnya tendangan bebas sebelum gol pertama dan bukan penalti di gol kedua," papar Wenger seperti dikutip London24.
Seperti saat melawan Manchester City minggu lalu, Arsenal tertinggal dua gol terlebih dahulu hingga jeda, dan meski Theo Walcott menipiskan selisih skor pada babak kedua, The Gunners gagal menciptakan penyama kedudukan.
"Start kami nyaris sama seperti ketika melawan Manchester City. Di babak kedua, kami bermain dengan semangat serta sikap yang berbeda dan jauh lebih berbahaya. Namun, sayang sekali kami gagal come back," papar Wenger.
Kekalahan ini membuat Arsenal tertinggal 11 poin di belakang Chelsea, yang tetap menempel peringkat dua Manchester City. (l24/cdf/gia)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2013 23:59
-
Liga Inggris 20 Januari 2013 23:39
-
Liga Inggris 20 Januari 2013 22:28
-
Liga Inggris 20 Januari 2013 20:12
-
Liga Inggris 20 Januari 2013 18:30
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 16:37
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 16:29
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 16:23
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 16:17
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 16:16
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 15:53
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...