Wenger Konfirmasi Kontrak Baru Ozil dan Sanchez

Wenger Konfirmasi Kontrak Baru Ozil dan Sanchez
Alexis Sanchez. (c) AFC
- Arsene Wenger mengungkap bahwa akan membuka pembicaraan dengan Mesut Ozil dan Alexis Sanchez, mengenai perpanjangan kontrak mereka.


Kedua pemain sama-sama menyisakan dua tahun dalam kontrak mereka, namun dikabarkan amat ingin bertahan di klub setelah 2018.


Ozil datang ke Arsenal di 2013 dari Real Madrid dengan nilai transfer 42,5 juta poundsterling, dan sudah tampil lebih dari 100 kali untuk klub. Ia juga memenangkan dua trofi Piala FA.


Sanchez baru direkrut dari Barcelona setahun setelah Ozil, dan ia sudah membuat 96 penampilan bersama klub.


Dan kini Wenger mengungkap bahwa The Gunners akan siap mempertahankan kedua bintang mereka dalam waktu yang lama.


"Ozil dan Sanchez, kami akan memulai negosiasi untuk membicarakan kontrak baru mereka," tutur Wenger pada Express.


Arsenal akan bermain melawan PSG di duel Liga Champions yang akan berlangsung tengah pekan ini. [initial]



 (exp/rer)