Wenger Konfirmasi Cedera Mesut Ozil

Wenger Konfirmasi Cedera Mesut Ozil
Mesut Ozil (c) AFP
Bola.net - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengonfirmasi bahwa Mesut Ozil harus menepi sekitar tiga hingga enam minggu karena cedera hamstring.

Cedera tersebut didapatkan Ozil saat turun melawan Bayern Munich di leg kedua babak 16 besar Liga Champions tengah pekan ini. Sebelumnya, Ozil diprediksi akan absen sebulan.

Berbicara saat konferensi pers jelang pertemuan Arsenal melawan Tottenham, Wenger mengonfirmasi tentang cedera Ozil.

"Ozil akan menepi sedikitnya tiga pekan dan maksimal enam pekan. Katakanlah empat pekan," ujarnya.

"Ozil punya permainan yang sangat baik lawan Everton, tapi dia cedera lawan Bayern. Ini adalah pukulan telak dengan kehilangan dia, tapi tetap punya kualitas tanpa dia. Kami punya banyak pemain bagus dalam skuat kami," ujarnya.

Dengan cedera tersebut, artinya Ozil takkan bisa diandalkan saat The Gunners melakoni derby panas kontra Tottenham akhir pekan ini, juga laga penting lawan Chelsea, Swansea, Manchester City dan Everton di Premier League.

Tak hanya itu, Ozil juga diragukan bisa turun pada semifinal FA Cup kontra Wigan Athletic di Wembley 12 April mendatang. (espn/dzi)