
Bola.net - - Manajer Arsenal, Arsene Wenger menyatakan bahwa hubungan dirinya dengan eks manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson yang dulu menjadi rival beratnya kini sudah rukun.
Rivalitas Wenger dan Ferguson memang sangat panas ketika keduanya masih berada dalam masa-masa jaya mereka. Namun sejak Fergie pensiun lima tahun lalu, hubungan keduanya berangsur membaik.
"Sekarang kami rukun. Kami berdua sudah jadi lebih tenang dan seiring waktu kami saling menghormati. Anda tahu bahwa Anda berdua bertarung dan saya pikir dengan kami berdua, kami sangat identik dengan klub kami karena kami bertahan dalam waktu yang lama," ujar Wenger di laman resmi klub.
"Bagi kami berdua, bukan hanya sekadar manajer yang melakukan pekerjaannya di klub sepakbola profesional. Kami sangat identik karena punya kisah cinta dengan klub kami. Ia punya kisah cinta dengan Man United dan saya punya dengan Arsenal. Karena itulah mungkin lebih dari sekadar memenangi pertandingan," lanjutnya.
"Kami sudah semakin dekat. Kami memiliki hubungan baik dan kami menjaga memori individual kami," tegas Wenger.
Pasukan Arsenal asuhan Wenger bakal mengunjungi markas United, Old Trafford dalam lanjutan Premier League akhir pekan ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 27 April 2018 23:34
Pernah Berseteru Dengan Wenger, Mourinho Kini Mengaku Menyesal
-
Liga Inggris 27 April 2018 22:52
-
Liga Inggris 27 April 2018 22:23
-
Liga Inggris 27 April 2018 21:15
-
Editorial 27 April 2018 15:43
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...