Wenger Juga Heran Melihat Keterpurukan MU

Wenger Juga Heran Melihat Keterpurukan MU
Arsene Wenger (c) AFP
Bola.net - Ambisi Arsenal untuk merebut posisi puncak klasemen dari Chelsea kembali terhambat. Bermain di Emirates Stadium (12/02), The Gunners hanya mampu bermain imbang tanpa gol melawan tamunya, Manchester United.

Manajer Arsenal, Arsene Wenger secara terbuka memuji perlawanan luar biasa yang ditunjukkan oleh United semalam. Pria asal Prancis ini juga menyatakan keheranannya melihat peringkat MU sejauh ini.

"United membuktikan bahwa mereka adalah tim yang bagus dan bisa menyulitkan siapapun di liga," ungkap The Professor seperti dilansir situs resmi klub.

"Mereka seharusnya berhak duduk di peringkat yang lebih baik dari saat ini. Anda tak bisa mengatakan bahwa materi pemain yang mereka miliki kurang berkualitas. Jelas United masih memiliki kualitas yang sangat baik."

Dengan hasil ini, Arsenal tetap terpaku di posisi kedua dengan 56 poin, sementara United juga tertahan di urutan ketujuh dengan koleksi 42 angka.[initial]

  (ars/mri)