Wenger Incar Tiga Bintang untuk Arsenal

Wenger Incar Tiga Bintang untuk Arsenal
Arsene Wenger (c) AFP
- Arsene Wenger dikabarkan siap menghabiskan banyak uang di bursa transfer musim panas ini, guna membungkam para fans yang terus mengeluhkan kebijakannya, menurut The Sun.


Manajer Prancis tengah berada dalam tekanan besar di Emirates, usai The Gunners menutup musim ini tanpa raihan trofi, meski baru saja memastikan diri lolos ke Liga Champions musim depan.


Namun demikian, Wenger siap membuat timnya lebih kuat musim depan dengan mulai mendekati Alvaro Morata, Granit Xhaka, dan Henrikh Mkhitaryan. Para pemain ini dipercaya Wenger bisa memenuhi ambisinya membawa Arsenal menjadi juara sebelum ia hengkang dari klub.


Wenger dikabarkan bakal mengeluarkan dana tak kurang dari 80 juta poundsterling untuk membeli ketiga pemain tersebut, meski harus berupaya keras meyakinkan Juventus, Borussia Monchengladbach, dan Borussia Dortmund, untuk meyakinkan masing-masing bintangnya.


Arsenal sendiri bakal bermain melawan Aston Villa di laga lanjutan Premier League akhir pekan ini. [initial]


 (sun/rer)