Wenger: Giroud Pasti Bersinar di Musim ini

Wenger: Giroud Pasti Bersinar di Musim ini
Olivier Giroud. (c) AFP
Bola.net - Ketika bursa transfer musim panas dibuka, Arsenal terus dikaitkan mendatangkan penyerang kelas dunia, tetapi hal itu tidak terealisasi. Adanya spekulasi tersebut sempat diprediksikan membuat performa Olivier Giroud menurun. Namun, ia justru semakin bersinar dan membalikkan kritikan tersebut.

Penyerang kelas dunia yang dimaksud yakni Luis Suarez dan Gonzalo Higuain. Keduanya memang terus diisukan bakal mendarat ke Emirates Stadium, tetapi Suarez akhirnya memilih bertahan di Liverpool dan Higuain mendarat ke Napoli.

Dan ketika musim 2013-14 berlangsung, Giroud justru mencetak empat gol bagi The Gunners di empat laga Premier League. Hal itu membuat Arsene Wenger terkesan dan salut akan sikap yang ditampilkan eks Montpellier tersebut.

"Ketika Giroud membaca koran, ia selalu melihat adanya isu yang mengaitkan penyerang-penyerang kelas dunia dengan Arsenal, tetapi ia tak mengatakan apapun. Bagi saya, hal itu merupakan respon terbaik yang diberikan pesepakbola," ujar Wenger kepada Sky Sports.

Wenger juga meyakini bahwa tipikal pesepakbola sejati seharusnya tidak banyak bicara dan membuktikan kualitasnya di lapangan. Pelatih asal Prancis itu juga yakin Giroud akan membuktikan kelasnya di musim ini.

"Saya tahu permainan Giroud telah berkembang secara teknik -- juga fisik. Musim ini merupakan ujian yang berat baginya, tetapi saya yakin ia akan bersinar dan mencetak banyak gol untuk Arsenal," tandasnya.[initial]

Wenger Bela Ozil Dari Kritikan Perez

Walcott Pede Arsenal Bisa Raih Trofi di Musim Ini

Pilih Bertahan, Cabaye Tetap Dihukum Newcastle

Ramsey Menilai Kemenangan Atas Marseille Krusial (sky/rdt)