
Bola.net - - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger baru-baru ini memberikan pujian kepada penyerang utamanya, Olivier Giroud. Wenger menyebut penyerang Timnas Prancis itu sudah memberikan respon yang sempurna ketika ia kalah bersaing dari Alexis Sanchez.
Olivier Giroud sendiri memang sempat mengalami periode yang sulit di awal musim ini. Posisinya sebagai penyerang utama Arsenal sempat tergusur oleh Alexis Sanchez yang tampil cemerlang saat dimainkan Wenger sebagai striker.
Namun belakangan ini, Giroud berhasil merebut kembali tempatnya di starting line up Wenger, di mana ia menunjukkan performa yang menawan di posisi tersebut. Berkat penampilan apiknya tersebut, ia mendapatkan kontrak baru di Arsenal pada pertengahan pekan kemarin.
Wenger sendiri mengaku kontrak baru yang didapatkan Giroud itu berkat hasil kerja kerasnya belakangan ini. "Dia [Giroud] menerima tantangan saya dengan tidak secara otomatis menjadi starter dan ia merespon tantangan tersebut dengan baik," beber Wenger kepada website resmi Arsenal.
"Ketika anda mendapat situasi yang ia hadapi, anda punya dua pilihan yaitu mengasihani diri anda sendiri atau berkata 'Saya punya tantangan. Saya harus mengatasi tantangan tersebut dan bekerja lebih keras' dan itulah yang ia lakukan belakangan ini."
"Dia punya kualitas yang sangat menarik yang bisa memberikan saya variasi dalam permainan menyerang kami. Kami adalah tim yang lebih suka bermain dengan bola-bola datar, namun jika kami tidak bisa mengalirkan bola maka kami bisa melakukannya di udara, dan dia selalu ada di sana untuk membantu kami." tutup pelatih asal Prancis tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 13 Januari 2017 23:21
-
Bolatainment 13 Januari 2017 22:32
-
Liga Inggris 13 Januari 2017 20:28
-
Liga Inggris 13 Januari 2017 20:01
-
Liga Inggris 13 Januari 2017 19:35
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...