Wenger: Di Antara Empat Besar, Arsenal yang Terbaik

Wenger: Di Antara Empat Besar, Arsenal yang Terbaik
Arsene Wenger (c) AFP
- Arsene Wenger mengatakan bahwa adalah tim yang mendapat hasil terbaik di antara tim empat besar Premier League musim ini, meski mereka pada akhirnya harus kembali gagal menjadi juara liga untuk kali pertama sejak 2004.


Hal tersebut diungkapkan oleh manajer Prancis, usai timnya bermain imbang 2-2 melawan Manchester City di Etihad. Arsenal kini hanya butuh tambahan satu angka untuk menjamin mereka bakal bermain di Liga Champions musim depan.


"Sekarang semuanya ada di tangan kami, namun kita sudah melihat sekali lagi hari ini bahwa kami ingin menyelesaikan semuanya dengan hasil bagus. Ini menunjukkan bahwa anda harus terus fokus dan penting untuk mempertahankan itu," tutur Wenger pada Evening Standard.


"Kami punya konsentrasi yang kuat di beberapa laga belakangan dan karakter kami sempat dipertanyakan musim ini. Kami memberikan respon yang bagus di atas lapangan, namun anda harus mengatakan bahwa jika anda melihatnya, kami punya hasil terbaik melawan sesama tim empat besar. Itu tidak bisa terjadi tanpa karakter."


"Manchester City bermain dengan intens dan ada beberapa momen di mana kami dalam masalah. Namun kami tampil solid dan menunjukkan karakter." [initial]


 (eve/rer)