Wenger: Derby London Akan Tetap Sengit

Wenger: Derby London Akan Tetap Sengit
Arsene Wenger (c) AFP
- Manajer , Arsene Wenger menegaskan bahwa laga Derby London tetap berjalan dengan sengit. Manajer Prancis tersebut menyebut tingginya kualitas pemain kedua tim yang akan membuat laga tersebut berjalan ketat.


Pada hari Minggu (24/1) nanti, Arsenal akan bertemu dengan Chelsea di pertandingan pekan ke 23 Premier League. Arsenal yang saat ini menempati peringkat pertama Premier League jauh lebih diunggulkan dari Chelsea yang tengah mengalami kemerosotan.


Meski banyak yang menjagokan The Gunners untuk memenangi laga tersebut, Wenger tetap tidak mau meremehkan kubu London Barat tersebut. "Pertandingan (Minggu) nanti akan menjadi pertandingan yang sengit, sama seperti biasa" ungkap Wenger kepada BBC.


"Saya pikir laga tersebut akan berjalan ketat karena kualitas para pemain dan apa yang dipertaruhkan kedua tim dalam laga itu. Pertandingan nanti akan menjadi pertandingan yang ketat" pungkas Wenger.[initial]



 (bbc/dub)