Wenger Dapat Memaklumi Fans yang Kecewa

Wenger Dapat Memaklumi Fans yang Kecewa
Arsene Wenger (c) ars

Bola.net - - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, meyakini dia dan para pemain mampu membawa Arsenal kembali ke jalur kemenangan dan mengakhiri musim dengan baik, kendati dia memahami kekecewaan para fans.

Setelah dipermalukan Manchester City (0-3) pada pekan ke-18 Premier League, Jumat (2/3) dini hari WIB. Dia menyebut saat ini tugasnya adalah segera memulihkan kondisi fisik dan mental, lalu kembali menjalani laga sisa dengan target kemenangan.

Wenger menambahkan, sangat fajar jika fans Arsenal merasa kecewa dengan performa tim kesayangannya saat ini. Karenanya para pemain akan berusaha semaksimal mungkin untuk meraih kemenangan di pertandingan berikutnya.

"Saya yakin kami mampu berjuang. Saya sangat percaya diri soal itu. Tidak ada yang permanen di dalam hidup," tegas Wenger dikutip dari laman resmi Arsenal.

"Tetapi kritik selalu permanen, meskipun sebenarnya tidak ada di hidup ini yang abadi. Ini tergantung pada respon kami dan fokus serta usaha yang perlu kami tunjukkan untuk membalikkan keadaan."

"Apa kami ingin para fans senang saat kalah 3-0? Tentu saja tidak, saya terkejut kau berpikir begitu," imbuhnya.

Lebih lanjut, menyoal duet Mesut Ozil, Pierre-Emerick Aubameyang dan Henrikh Mkhitaryan, Wenger menyebut ketiganya masih memerlukan waktu beradaptasi dengan gaya bermain satu sama lain.

"Mereka membutuhkan waktu untuk beradaptasi. Kau harus menerima itu. Beberapa dari mereka adalah pemain yang baru saja bergabung dengan kami dan saya yakin mereka akan melakukan yang terbaik," pungkasnya.