Wenger Belum Mau Istirahatkan Sanchez

Wenger Belum Mau Istirahatkan Sanchez
Alexis Sanchez (c) AFP
- Arsene Wenger mengatakan Alexis Sanchez baru akan diberi kesempatan istirahat jika para pemain yang mengalami cedera sudah kembali pulih.


Arsenal kini kehilangan lima pemain ofensif, hingga Sanchez bakal kembali jadi andalan ketika tim menghadapi West Brom malam ini, meski sang bintang baru beberapa hari lalu membela Chile di babak kualifikasi piala dunia.


"Saya sedikit khawatir karena sebelum pergi ke Chile ia sudah terlihat lelah. Namun Anda tahu jawabannya ketika saya tanya apakah ia merasa demikian," jelas Wenger pada reporter.


"Di satu titik, saya akan memberinya waktu istirahat. Saat ini kami sedikit kekurangan opsi, karena tidak ada Chamberlain, Ramsey, Jack Wilshere, Welbeck. Tidak ada terlalu banyak pemain untuk lini depan, hingga saya tidak bisa melakukan rotasi."


Sosok berusia 26 tahun membuat 69 penampilan untuk The Gunners dan menghabiskan musim panas lalu membela negaranya di Copa America. [initial]


 (sm/rer)