Wenger Beber Kondisi Pemain Jelang Lawan Soton

Wenger Beber Kondisi Pemain Jelang Lawan Soton
Arsene Wenger (c) Arsenal
Bola.net - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger memberikan pembaruan terkait cedera pemain jelang bentrokan melawan Southampton tengah pekan ini.

Diungkapkan Wenger, tiga nama, Nacho Monreal, Kieran Gibbs dan Alex Oxlade-Chamberlain diragukan tampil melawan Soton, Namun Wenger berharap, salah satu dari Monreal atau Gibbs bisa fit tepat waktu untuk bermain.

"Kami memiliki beberapa tanda tanya tentang kondisi Nacho Monreal, Kieran Gibbs dan Alex Oxlade-Chamberlain. Saya berharap salah satu dari Gibbs atau Monreal siap bermain," ujarnya.

Selain itu, Wenger juga mengungkapkan bahwa kiper utama The Gunners, Wojciech Szczesny dan bek Mathieu Debuchy masih akan absen pada laga tersebut.

"Szczesny masih absen. Debuchy dan David Ospina masih butuh satu pekan lagi," tandasnya. (tsr/dzi)