
Bola.net - - Mantan pelatih Arsenal, Arsene Wenger menyesalkan kepergian Aaron Ramsey dari skuat The Gunners. Wenger menilai Ramsey adalah pemain yang sangat bagus sehingga Arsenal memiliki lubang yang besar di lini tengah mereka.
Gelandang 28 tahun itu bisa dikatakan menjadi salah satu pemain kunci Arsenal dalam beberapa tahun terakhir. Ia sudah menjadi andalan di lini tengah Arsenal sejak direkrut dari Cardiff City pada tahun 2008 silam.
Namun Ramsey sendiri memutuskan untuk menyudahi perjalanan karirnya di London Utara. Ia sudah meneken perjanjian pra kontrak yang membuatnya akan bergabung dengan Juventus pada musim depan.
Advertisement
Wenger sendiri menilai Arsenal akan kehilangan sosok yang luar biasa di lini tengah mereka. "Kepergiannya akan menjadi kehilangan yang besar bagi Arsenal," buka Wenger kepada Laureus Sport for Good Presentation
Baca komentar lengkap pelatih asal Prancis itu di bawah ini.
Pemain Top
Sebagai mantan pelatih Ramsey, Wenger tahu betul bahwa sang gelandang punya kualitas yang sangat bagus.
Untuk itu ia menilai Arsenal akan kehilangan salah satu gelandang terbaik mereka di musim panas nanti.
"Aaron adalan pemain yang piawai berlari ke depan. Kemampuan terbaiknya adalah bagaimana ia mampu menjaga bola dan bagaimana ia bisa berlari dari posisi yang jauh menuju kotak penalti lawan."
Kepindahan Menarik
Namun Wenger sendiri mengakui bahwa keputusan Ramsey bergabung dengan Juventus menjadi keputusan yang menarik.
Ia penasaran bagaimana Ramsey menyesuaikan diri di klub dan juga liga barunya yang sama sekali belum pernah ia kenali sebelumnya.
"Saya bisa bilang bahwa Ramsey melakukan kepindahan yang sangat menarik. Saya rasa anda tidak bakal banyak menemukan pemain yang bisa berlari dengan bola sebaik dirinya, sehingga ia akan menjadi rekrutan yang menarik bagi Juventus." tandasnya.
Gaji Besar
Menurut kabar yang beredar, Ramsey akan mendapat gaji sebesar 400 ribu pounds per pekan di Turin.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 17 Februari 2019 23:00
Emre Can Akui Program Latihan Juventus Jauh Lebih Berat dari Liverpool
-
Liga Italia 17 Februari 2019 22:00
Emre Can Bicara Soal Kerendahan Hati Ronaldo Selama di Juventus
-
Liga Champions 17 Februari 2019 20:30
-
Liga Eropa Lain 17 Februari 2019 14:30
-
Liga Italia 17 Februari 2019 02:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 21:44
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...