Wenger Antusias Dengan Emirates Cup 2017

Wenger Antusias Dengan Emirates Cup 2017
Arsene Wenger (c) ist

Bola.net - - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengaku sangat senang dengan digelarnya kembali Emirates Cup pada akhir pekan ini. Wenger menyebut turnamen ini akan sangat bagus untuk persiapan timnya.

Setelah absen pada tahun lalu, pagelaran Emirates Cup kembali digelar pada tahun ini. Turnamen ke 9 iniakan kembali diselenggarakan di markas Arsenal, Emirates Stadium dengan empat kontestan yaitu Arsenal, Benfica, Sevilla dan Red Bull Salzburg.

Arsenal selaku tuan rumah memiliki rekor yang bagus dalam turnamen pra musim ini. Dalam 8 edisi sebelumnya, tim asal London Utara ini memenangkan 4 di antaranya.

Arsenal usai kalahkan Bayern Munchen.Arsenal usai kalahkan Bayern Munchen.

Wenger percaya bahwa turnamen ini akan sangat bagus untuk persiapan timnya musim depan. "Saya sangat antusias dengan turnamen ini, karena turnamen ini adalah cara yang bagus untuk menyapa para penggemar kami di atmosfer yang lebih santai," buka Wenger kepada Arsenal Player.

"Ada lebih sedikit tekanan pada turnamen ini dan semua orang bisa menikmati jalannya turnamen ini dan juga mereka bisa melihat para pemain muda dan pemain-pemain baru kami beraksi."

"Ini akan menjadi dua hari yang hebat. Saya merindukan turnamen ini tahun lalu. Saya sangat senang kami bisa menggelarnya kembali karena saya sangat sedih kami tidak bisa menggelarnya tahun lalu." tutup pelatih asal Prancis tersebut.