Wenger Anggap Premier League Kini Kembali Normal

Wenger Anggap Premier League Kini Kembali Normal
Arsene Wenger. (c) AFP
- Arsene Wenger menilai Premier League kini kembali normal, di mana tim-tim yang diharapkan mampu memanaskan bursa juara terus bertengger di papan atas klasemen.


Usai Leicester City mengejutkan dunia dengan keluar sebagai juara liga musim lalu, musim ini tampaknya tidak akan menyajikan terlalu banyak kejutan. Dari delapan pekan yang sudah dimainkan, klasemen dihuni oleh tim-tim mapan seperti Manchester City dan di posisi satu dan dua. Sementara Liverpool, Tottenham, dan Chelsea mengintai di bawahnya.


"Sebelum musim dimulai, semua orang mengatakan ini akan menjadi persaingan yang amat ketat dan menarik," tutur Wenger pada laman resmi klub.


"Setelah dua atau tiga pertandingan, semua orang merasa bahwa City akan memenangkannya, namun saya percaya kami semua ada di posisi yang sama. Ini tergantung konsistensi dan coba untuk fokus di laga per laga."


"Anda harus meraih poin dan menemukan solusi di tiap pertandingan. Anda harus siap fokus selama 90 menit. Sekarang, dari City hingga United, Chelsea, semua punya kans." [initial]



 (gl/rer)