Wenger: Alexis Sanchez Pemain Hiperaktif

Wenger: Alexis Sanchez Pemain Hiperaktif
Alexis Sanchez (c) AFP
Bola.net - Arsene Wenger mengatakan bahwa bintang Arsenal, Alexis Sanchez, merupakan sosok hiperaktif.

Mantan penggawa Barcelona mencatat musim yang impresif di Emirates usai datang ke klub musim panas lalu, dengan membuat 25 gol dari 52 laga di semua kompetisi. Namun sang bos yakin bahwa semua hal tersebut tak membuat Sanchez puas, karena ia memiliki karakter pekerja keras.

"Ia adalah sosok hiperaktif dan harus terus bahagia. Saya sedikit khawatir, namun di sisi lain, saya tahu, begitu ia ada di sini, ia akan sulit dihentikan, sehingga saya memberinya cukup banyak waktu istirahat. Ia sudah libur empat pekan, dan itu sepertinya cukup lama. Ia membuat saya terkesan dengan bekerja keras di tiap sesi latihan," jelas Wenger pada reporter.

"Apa yang ia lakukan bagi saya terlihat normal, seperti orang lain. Ia membuat 52 atau 53 penampilan tahun lalu dan juga di Copa America. Ia selalu memberikan 100 persen begitu ia tampil di luar sana," pungkasnya.

Arsenal akan menghadapi Crystal Palace di laga kedua mereka di Premier League pekan ini. [initial]