Wenger Akhirnya Akui Akan Jual Podolski

Wenger Akhirnya Akui Akan Jual Podolski
Podolski akan dijual. (c) AFP
Bola.net - Arsene Wenger akhirnya mengakui bahwa ia memang berniat menjual Lukas Podolski. Namun Wenger menegaskan akan melepas Podolski dengan harga yang sepantasnya.

Wenger mengungkapkan bahwa tawaran pertama dari Italia, disinyalir dari Inter Milan, sangat konyol. Lalu Inter memberikan tawaran yang lebih bagus hingga proses negosiasi pun dimulai.

"Proposal pertama mereka sungguh menggelikan. Mereka sudah kembali dengan tawaran yang lebih serius, kita lihat saja apa yang akan terjadi. Belum pasti juga transfer itu akan terjadi, semua bisa terjadi di bursa transfer," urai Wenger kepada ITV.

Wenger menambahkan bahwa Podolski saat ini masih mengalami cedera. Penyerang timnas Jerman itu masih harus absen ketika Arsenal berhadapan dengan Hull City di ajang FA Cup akhir pekan nanti.

"Podolski mengalami cedera pada pahanya. Dia sudah absen latihan beberapa hari, sejak kami bertemu West Ham lalu. Saya rasa dia tidak akan bermain hari Minggu nanti." [initial]

 (itv/hsw)