Wenger Ajak Arsenal Fokus ke Piala FA

Wenger Ajak Arsenal Fokus ke Piala FA
Arsene Wenger (c) Ist

Bola.net - - Arsene Wenger masih belum hilang harapan untuk membuat finish empat besar, namun sang manajer meminta timnya untuk fokus ke duel Piala FA akhir pekan ini.

The Gunners melewati hadangan Middlesbrough dengan skor 2-1 di Riverside semalam. Alexis Sanchez dan Mesut Ozil mencetak gol untuk membuat tim terus mengumbar asa bermain di Liga Champions musim depan.

Arsenal kini duduk di peringkat enam dan tertinggal tujuh dari Manchester City, dengan satu laga tunda.

Dan di akhir pekan ini, mereka akan bermain melawan City di semifinal Piala FA yang akan dimainkan di Wembley. Tiga hari berselang, mereka akan melawan Leicester di duel lanjutan liga domestik.

ArsenalArsenal

"Empat besar masih mungkin secara matematis," tutur Wenger di Express.

"Kami tahu kami harus menang."

"Sekarang kami akan punya sedikit jeda dengan datangnya Piala FA dan kemudian kami akan bermain lagi di liga."