Welbeck Seperti Rekrutan Baru Bagi Arsenal

Welbeck Seperti Rekrutan Baru Bagi Arsenal
Danny Welbeck (c) ArsenalFC
- Legenda , Martin Keown mengatakan bahwa kembalinya Danny Welbeck ke skuat utama pasca cedera seperti sebuah rekrutan baru bagi Arsene Wenger setelah ia mencetak gol kemenangan atas Leicester City.


Setelah 10 bulan absen karena cedera, Welbeck kembali bermain untuk tim senior Arsenal saat melawan Leicester akhir pekan lalu. Hasilnya, Welbeck mencetak gol dramatis di menit akhir injury time untuk memastikan kemenangan 2-1 The Gunners di Emirates Stadium.


Dan dikatakan Keown, kehadiran kembali Welbeck ini seperti rekrutan baru bagi Arsenal yang hanya mendatangkan satu pemain saja, Mohamed Elneny di bursa transfer Januari lalu.


"Kembalinya Welbeck merupakan seperti rekrutan baru untuk Arsene Wenger dan itu berakhir menjadi sebuah dongeng baginya daripada dongeng Leicester yang berlanjut. Dan dengan Welbeck kembali, Wenger akan dapat merotasi opsi dalam lini serangnya lebih mudah saat laga ketat dan cepat," ujarnya.


"Itu adalah laga yang Arsenal harus menangkan dan mereka telah melakukannya," tutupnya.[initial]


 (sqw/dzi)