Welbeck Diragukan Tampil Lawan Manchester United

Welbeck Diragukan Tampil Lawan Manchester United
Danny Welbeck (c) AFP
Bola.net - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengonfirmasi bahwa dirinya belum bisa memastikan apakah Danny Welbeck akan bermain melawan mantan timnya, Manchester United.

Akhir pekan ini, Arsenal akan menjamu Manchester United di Emirates Stadium. Dalam konferensi pers, Wenger mengungkapkan bahwa hingga kini kondisi Welbeck terus dalam pantauan tim medis The Gunners.

"Kebugarannya akan bergantung pada hasil pemeriksaan medis hari ini," ujar Wenger.

Saat ini Arsenal dan Manchester United bersaing untuk menembus empat besar. Bila Arsenal berada di posisi keenam klasemen sementara dengan 17 poin, United berada satu strip di bawah mereka dengan 16 poin.[initial]

 (sm/dzi)