Wayne Rooney Jawab Kritik Sir Alex Soal Kebugarannya

Wayne Rooney Jawab Kritik Sir Alex Soal Kebugarannya
Rooney jawab kritikan Fergie dengan statistik. (c) AFP
Bola.net - Striker Manchester United, Wayne Rooney, mengatakan bahwa kondisi kebugarannya tak bermasalah, pasca mendapat kritik dari mantan manajernya, Alex Ferguson.

Dalam buku 'My Autobiography' Sir Alex mengungkapkan kritiknya pada kondisi fisik Rooney musim lalu. Menurutnya, striker timnas Inggris itu kerap terlihat kelelahan di pertandingan, serta mulai kehilangan kepercayaan.

Akan tetapi hal tersebut segera dibantah Rooney, yang mengaku tak bermasalah dengan kondisi kebugarannya. Kepastian tersebut ia dapatkan dari statistik yang dicatat sejak musim lalu.

"Saya baik-baik saja, tetapi level energi saya sama dengan musim lalu. Saya tahu karena punya semua statistiknya," ujar Rooney.

"Setiap pemain mendapatkan statistik dari tiap sesi latihan dan pertandingan. Saya memeriksanya setiap hari. Penting untuk mengetahui seberapa banyak anda berlari, sekaligus mengetahui kapan anda perlu istirahat." [initial]

 (mtr/atg)