'Wasit Sengaja Ingin Berikan Penalti pada Liverpool'

'Wasit Sengaja Ingin Berikan Penalti pada Liverpool'
Christian Benteke (c) LFC
- Pemain Crystal Palace, Damien Delaney, sepertinya masih belum bisa menerima dengan keputusan wasit karena menilai ia melakukan pelanggaran pada Christian Benteke sehingga berujung penalti. Karena itu, timnya harus menelan kekalahan dari Liverpool di menit-menit akhir.


Hingga waktu normal, bentrok antara kedua tim di Selhurst Park kemarin berakhir dengan skor 1-1. Liverpool baru mendapat hadiah penalti pada menit 96 karena Benteke terjatuh ketika berhadapan dengan Delaney.


Wasit utama Andre Marriner pada awalnya memutuskan tendangan gawang. Namun wasit garis, Ledger, memutuskan bahwa kejadian tersebut merupakan penalti dan Marriner pun berubah pikiran.


"Saya merasa tak terjadi kontak. Ketika saya melihat dia jatuh dan melihat sekitar, wasit utama memberikan tendangan gawang dan saya rasa itu keputusan tepat. Seseorang mengatakan hakim garis mengangkat bendera dengan terburu-buru," ungkap Delaney pada PA.


"Saya melihatnya lagi setelah itu dan dia memang mengangkat bendera bahkan sebelum dia [Benteke] jatuh. Sepertinya ia tak bisa menunggu untuk memberi penalti. Sepertinya dia memang ingin memberi penalti," terang Delaney. [initial]

  (pa/shd)