Walcott Tuding Cedera Sebagai Biang Kerok Melempemnya Arsenal

Walcott Tuding Cedera Sebagai Biang Kerok Melempemnya Arsenal
Theo Walcott. (c) reuters
Bola.net - Penyerang muda Arsenal, Theo Walcott, menuding bahwa melempemnya The Gunners musim ini adalah akibat dari badai cedera yang menimpa sejumlah pemain kunci mereka.

Pemain berusia 25 tahun itu sendiri sejatinya juga menjadi salah satu pemain yang harus absen karena mengalami cedera cukup parah. Selain Walcott, Arsenal juga terpaksa harus kehilangan Aaron Ramsey, Jack Wilshere dan Mesut Ozil.

Klub asal London Utara itu sejatinya sempat digadang-gadang untuk menjadi juara musim ini setelah tampil trengginas dari awal hingga tengah musim. Namun, setelah itu mereka mulai tak stabil karena kehilangan pemain-pemain pentingnya di lini tengah.

Walcott pun mengatakan bahwa hilangnya sejumlah pemain kunci adalah faktor menurunnya performa Arsenal.

"Kehilangan Aaron, lalu Mesut dan Jack, bos sendiri mengakui bahwa ia kesulitan mengatasi hal tersebut. Jika Anda kehilangan tiga pemain pilar dalam tim, hal itu akan mempengaruhi tim Anda," ujarnya pada situs resmi klub.

"Menyedihkan ketika semua pemain cedera dalam waktu yang sama. Namun kami harus bisa mengatasi hal tersebut. Kami mencoba membuat para pemain pilar tetap fit, dan sayangnya, kami tak bisa melakukan hal tersebut," bebernya. [initial]

 (tsr/dim)