Walcott: Permainan Ozil di Arsenal Meningkat Pesat

Walcott: Permainan Ozil di Arsenal Meningkat Pesat
Theo Walcott (c) AFP
- Winger , Theo Walcott, memuji Mesut Ozil atas gol yang ia cetak ketika tim menang 3-2 atas Swansea City pekan lalu, dan menyebutnya sebagai eksekusi yang fantastis.


Dalam pertandingan yang berlangsung di Emirates, sepakan Ozil dari jarak dekat, yang bertepatan dengan perayaan ulang tahun ke-28 pemain Jerman, menjadi pembeda di antara kedua tim dan memperpanjang rekor kemenangan beruntun Arsenal di liga menjadi enam laga.


Walcott mengatakan pada Squawka: "Ia memasukkan beberapa gol dan caranya bertahan juga bagus. Gol yang ia buat fantastis dan jelas itu bekerja dengan baik. Alexis sekali lagi melihat ia dalam posisi yang bagus dan ia tidak melewatkannya kali ini - itu adalah finishing yang bagus."


Walcott sendiri sukses membuat dua gol ke gawang tim asuhan Bob Bradley pekan lalu.


Tengah pekan ini, tim asuhan Arsene Wenger akan bermain melawan Ludogorets di laga lanjutan Liga Champions. [initial]




 (sqw/rer)