Walcott: Performa Saya Selalu Dinilai Berdasarkan Gol

Walcott: Performa Saya Selalu Dinilai Berdasarkan Gol
Theo Walcott (c) AFP
Bola.net - Theo Walcott berjuang keras untuk mengembalikan kondisi fisiknya di dua musim terakhir, usai hanya bermain di 27 laga Premier League lantaran mengalami cedera ligamen saat bermain melawan Tottenham di awal tahun 2014.

Namun kini sang pemain sudah kembali pulih dan eks Southampton tersebut percaya bahwa ia akan dinilai oleh banyak orang berdasarkan pada gol yang mampu ia cetak bersama Arsenal.

"Saya tidak ingin musim berakhir. Itu adalah saat yang amat membuat saya frustrasi. Ketika anda sudah absen sekian lama, amat sulit untuk masuk ke dalam tim yang tengah bermain baik," tutur Walcott pada reporter.

"Ini adalah pra-musim pertama saya dalam dua tahun terakhir, jadi saya ingin bekerja keras dan terus fit. Ini adalah tahun yang bagus dan saya berharap tim kami bisa melangkah jauh. Saya akan selalu dinilai berdasarkan gol dan saya amat bangga dengan capaian yang sudah saya raih sejauh ini," pungkasnya. [initial]

 (gl/rer)