Walcott Cedera, Wenger Bernafsu Beli Pemain Baru

Walcott Cedera, Wenger Bernafsu Beli Pemain Baru
Arsene Wenger (c) AFP
Bola.net - Manajer Arsenal Arsene Wenger mengakui bahwa saat ini ia membutuhkan pemain baru. Cederanya Theo Walcott selama enam bulan ternyata membuat keinginan Wenger untuk membeli pemain semakin besar.

"Cedera Walcott semakin memacu keinginan saya untuk mendatangkan pemain baru. Tapi jangan lupakan Serge Gnabry yang bisa bermain di tim utama," ujar Wenger.

"Kami juga mempunyai Alex Chamberlain dan kami juga mempunyai pemain lain yang bisa bermain di posisi Walcott jadi untuk memecahkan masalah kami sepertinya cukup sulit.

Sebagai tambahan, Arsene Wenger juga berharap dengan kesembuhan para pemainnya yang absen karena cedera seperti Nicklas Bendtner.

"Saya berharap Nicklas Bendter dalam kembali dengan kami selama tiga minggu," tutup Wenger. [initial]


  (gl/han)