Walcott: Arsenal Lebih Ingin Menang Timbang MU

Walcott: Arsenal Lebih Ingin Menang Timbang MU
Theo Walcott (c) AFP
Bola.net - Theo Walcott percaya Arsenal menghancurkan Manchester United karena mereka 'lebih ingin menang'.

Alexis Sanchez membuat dua gol kala timnya menang 3-0, sementara Mesut Ozil mencetak satu gol lainnya dan ketiga gol tersebut terjadi di 20 menit babak pertama.

Walcott lantas mengatakan pada The Mirror: "Saya kira kami lebih ingin menang.

"Anda bisa rasakan setelah kick-off bahwa kami terus ingin bermain dengan bagus. Kami membutuhkan itu di setiap pertandingan. Kami harus terus bermain seperti ini tiap pekan.

"Babak pertama benar-benar luar biasa, takkan ada yang bisa menghadapi kami. Itu adalah sepakbola terbaik yang pernah kami mainkan." [initial]

 (mir/rer)