Wajah Baru Chelsea dengan Duo si No.8: Mason Mount dan Kai Havertz

Wajah Baru Chelsea dengan Duo si No.8: Mason Mount dan Kai Havertz
Gelandang Chelsea Mason Mount. (c) AP Photo

Bola.net - Frank Lampard kembali bereksperimen ketika Chelsea menyambangi Burnley pada duel Premier League akhir pekan lalu. Kali ini eksperimennya berhasil, The Blues memetik kemenangan 3-0 akhir pekan lalu.

Sejak awal musim Lampard terus mengutak-atik taktik dan formasi Chelsea. Di laga kali ini dia memainkan formasi 4-3-3 dengan satu gelandang bertahan dan dua gelandang sentral.

Pos gelandang bertahan diisi oleh N'Golo Kante, lalu dua posisi lainnya diisi duet Mason Mount dan Kai Havertz. Di luar dugaan formasi ini berjalan baik, tidak ada tubrukan pemain yang sebelumnya ditakutkan.

Chelsea menyerang dan bertahan dengan baik, ada keseimbangan di lini tengah. Lampard pun memuji duo Mount-Havertz yang tampil impresif.

Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 2 halaman

Menyerang dan bertahan

Lampard paling puas melihat permainan Mount dan Havertz. Keduanya dikenal dengan kemampuan ofensif mereka, tapi pada laga ini mereka pun bekerja keras membantu tim bertahan.

"Rasanya luar biasa melihat Kai dan Mason yang menyuguhkan permainan terbaik mereka sebagai pemain ofensif, tapi mereka pun punya energi dan hasrat untuk bertahan dan membantu tim," ujar Lampard di Chelseafc.com.

"Lalu mereka bisa membawa bola dan tampil berbahaya ketika menyerang. Inilah potensi yang dimiliki Kai dan Mason."

2 dari 2 halaman

Duo si No.8

Melihat taktik kali ini berhasil, bukan tidak mungkin Lampard akan memainkannya kembali di pertandingan berikutnya. Keseimbangan tim terjaga, Chelsea bertahan dengan baik dan punya kreativitas saat menyerang.

"Sekali lagi, ini adalah soal keseimbangan tim dan kami masih mengusahakan itu, tapi saya sangat terkesan dengan kerendahan hati dua pemain itu yang melakukan dua tugas [bertahan dan menyerang] dalam peran si No.8," lanjut Lampard.

"Itulah yang saya inginkan dari pemain-pemain ketika bermain dengan duo si No.8. Saya ingin mereka membantu membangun serangan, ikut menyerang, membuat assists, dan mencetak gol."

"Mereka berdua [Mount dan Havertz] melakukan itu dengan baik hari ini," tutupnya.

Sumber: Chelsea