
Bola.net - Legenda Manchester United, Ryan Giggs memberikan informasi terkait perjalanan karirnya. Ia mengaku bahwa ada satu momen di mana ia nyaris pindah ke Inter Milan.
Giggs merupakan salah satu sosok yang legendaris di skuat Setan Merah. Ia termasuk dalam generasi emas United yang dikenal sebagai 'Class of 92'.
Giggs sendiri menghabiskan seluruh karir profesionalnya di United. Ia gantung sepatu di tahun 2014 dan sempat menjadi caretaker United dan juga asisten manajer Louis van Gaal.
Advertisement
Giggs mengakui bahwa ia sempat nyaris pindah ke Inter Milan di masa lalu. "Sebagai seorang pesepakbola, anda selalu ingin ada tantangan," buka Giggs kepada Sky Sports.
Baca pengakuan lengkap legenda MU itu di bawah ini.
Tawaran Masuk
Giggs menyebut bahwa di sekitar tahun 2003 sempat ada tawaran yang masuk dari Inter Milan untuk memboyongnya ketika performanya tengah menurun di MU.
"Di setiap awal musim, saya selalu merasa punya tantangan di tim ini. Entah itu mempertahankan gelar Liga, memenangkan gelar Liga lagi atau menargetkan Liga Champions."
"Di sekitar tahun 2003, pada saat David Beckham pergi, ada pembicaraan bahwa saya akan bergabung dengan Inter Milan. Saya belum mendengarkan tawaran itu secara langsung, namun pada saat itu saya memang tidak menjalani musim dengan cukup baik."
Tidak Pernah Pergi
Meski sempat ada tawaran masuk, Giggs mengaku tidak tergoda untuk pindah. Ia menyebut ia menyukai United sehingga kecintaannya itu membuatnya ia bertahan.
"Saya mengakhiri musim itu dengan baik, namun pada saat itu ada pembicaraan yang sangat serius bahwa salah satu antara kami, entah saya atau David yang akan pergi."
"Pada akhirnya David yang pergi, dan itulah momen paling nyaris saya meninggalkan Old Trafford. Saya sendiri tidak pernah ingin pergi, dan saya selalu ingin mendapatkan tantangan setiap musim. Saya suka bermain untuk Manchester United." ujarnya.
Pegang Rekor
Sepanjang 23 tahun karirnya, Giggs memegang sejumlah rekor di Manchester United.
Ia menjadi pemain dengan jumlah penampilan terbanyak di MU, yaitu 963 penampilan.
(Sky Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 13 April 2020 22:50
-
Liga Inggris 13 April 2020 22:19
Manchester United Diyakini tak Bakal Hamburkan 200 Juta Pounds Demi Kane
-
Liga Inggris 13 April 2020 21:11
Para Pemain Muda yang Bersinar Setelah Dipoles Jose Mourinho
-
Liga Inggris 13 April 2020 20:44
Semua Kompetisi Ditangguhkan, Bek Manchester United Ini Keki Berat
-
Open Play 13 April 2020 20:21
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 09:11
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 09:08
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:59
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:52
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 08:51
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...