
Bola.net - Sebuah update baru beredar mengenai negosiasi kontrak baru Andreas Christensen di Chelsea. Laporan tersebut mengungkapkan bahwa Chelsea terancam kehilangan sang bek di tahun 2022.
Christensen merupakan produk akademi Chelsea. Namun bek asal Denmark itu sempat kesulitan bermain reguler di skuat Chelsea.
Namun semenjak Tuchel datang, Christensen menjadi pemain reguler. Sang bek menunjukkan performa yang impresif di lini pertahanan The Blues.
Advertisement
Manajemen Chelsea dilaporkan ingin memperpanjang kontraknya yang habis di tahun depan. Namun Goal International mengklaim bahwa negosiasi itu berada di ambang kegagalan.
Simak situasi transfer Christensen di bawah ini.
Ambang Kegagalan
Menurut laporan tersebut, proses negosiasi dengan Christensen ini berada di ambang kegagalan.
Sudah dua bulan lamanya negosiasi ini macet. Karena nilai kontrak yang diinginkan Christensen tidak sesuai dengan tawaran yang diberikan Chelsea.
Itulah yang menyebabkan Christensen menolak tawaran perpanjangan kontrak dari manajemen Chelsea.
Tidak Bergeming
Menurut laporan itu, manajemen Chelsea baru-baru ini memberikan tawaran baru bagi Christensen.
Dalam tawaran itu, Christensen diberikan kontrak dengan nilai yang lebih besar dari yang ditawarkan Chelsea sebelumnya.
Namun lagi-lagi Christensen menolak karena tawaran itu masih berada di bawah gaji yang ia inginkan.
Lepas Dua
Jika situasi ini terus berlanjut, Chelsea akan kehilangan dua pemain bertahan.
Karena Antonio Rudiger juga siap-siap untuk cabut dari Chelsea karena tawaran kontrak yang diberikan Chelsea terlalu rendah.
Klasemen Premier League
(Goal International)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 Oktober 2021 20:29
-
Liga Inggris 25 Oktober 2021 17:07
Bukan ke Real Madrid, Antonio Rudiger Bakal Membelot ke Klub EPL Ini?
-
Liga Inggris 25 Oktober 2021 16:02
-
Galeri 25 Oktober 2021 09:36
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...