
Bola.net - Ada kabar kurang baik datang bagi Liverpool. Calon manajer baru mereka, Xabi Alonso dilaporkan kini mulai condong bergabung dengan Bayern Munchen.
Liverpool saat ini lagi berburu manajer baru. Mereka mencari pengganti Jurgen Klopp yang akan mengundurkan diri dari jabatannya di musim panas nanti.
Saat ini nama Xabi Alonso menjadi nama yang jadi prioritas transfer Liverpool di musim panas nanti. Mereka ingin pelatih Bayer Leverkusen itu menjadi juru taktik mereka di musim depan.
Advertisement
Dilansir Sky Sports, Liverpool berpotensi gagal untuk merekrut Alonso. Karena sang pelatih kini mulai intens didekati oleh Bayern Munchen.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pengganti Tuchel
Menurut laporan tersebut, Bayern Munchen juga menjadikan Alonso sebagai kandidat manajer baru mereka di musim depan.
Bayern sudah dipastikan akan berpisah dengan Thomas Tuchel. Sehingga mereka butuh pelatih teruji untuk menjadi juru taktik mereka yang baru.
Xabi Alonso yang saat ini lagi tampil istimewa bersama Bayer Leverkusen dinilai bakal jadi pelatih yang cocok untuk tim mereka.
Intens Dekati
Menurut laporan tersebut, Bayern benar-benar serius ingin mengalahkan Liverpool dalam perburuan jasa Xabi Alonso.
Manajemen Bayern dilaporkan sudah beberapa pekan terakhir cukup intens untuk mendekati sang manajer. Mereka sudah beberapa kali menjalin komunikasi langsung dengan Alonso.
Sejauh ini pembicaraan antara Bayern dan Alonso berjalan positif. Sehingga kans Alonso untuk bergabung dengan Die Roten cukup besar.
Opsi Alternatif
Liverpool sendiri dikabarkan sudah memiliki opsi alternatif jika mereka gagal mengamankan jasa Alonso.
Ada nama Ruben Amorim dan Roberto De Zerbi yang dilaporkan jadi kandidat manajer baru mereka selain Alonso.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Maret 2024 06:44
Seriusi Perburuan Amorim, Liverpool Kirim Perwakilan ke Portugal
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...