
Bola.net - Rencana Manchester United untuk menjual Aaron Wan-Bissaka di musim panas ini berpotensi menemui kegagalan. Salah satu calon pembeli sang bek, AS Roma mulai mundur perlahan dari transfer ini.
Nama Wan-Bissaka dikabarkan masuk dalam daftar jual Manchester United di musim panas ini. Sang bek tidak masuk dalam rencana Erik Ten Hag sehingga ia bakal dijual untuk menambah dana transfer mereka.
Salah satu klub yang paling santer dikaitkan dengan Wan-Bissaka adalah AS Roma. Jose Mourinho dilaporkan tertarik untuk memboyongs sang bek.
Advertisement
TeamTalk melaporkan bahwa situasinya kini berubah. AS Roma-nya Mourinho memutuskan untuk mundur perlahan dari transfer ini.
Mengapa demikian? Simak selengkapnya di bawah ini.
Putuskan Mundur
Menurut laporan tersebut, manajemen AS Roma sudah menemui manajemen MU untuk membahas transfer Wan-Bissaka. Dari pertemuan itu, Il Lupi memutuskan mundur.
Alasannya karena harga sang bek kemahalan. MU membanderolnya di kisaran angka 50 juta Euro.
Bagi Roma, harga itu tidak cocok dengan budget transfer mereka. Jadi mereka memutuskan mundur perlahan dari sang bek.
Dapat Alternatif
Menurut laporan yang sama, Roma sendiri sudah mendapatkan alternatif Wan-Bissaka. Ia adalah bek Arsenal, Hector Bellerin.
Bellerin masuk dalam daftar jual Arsenal di musim panas ini. Karena sang bek tidak mau lagi bermain di bawah asuhan Mikel Arteta.
Harga Bellerin dilaporkan juga lebih terjangkau. Jadi AS Roma memilih untuk fokus untuk membeli sang bek.
Peminat Terakhir
Meski AS Roma mundur, masih ada satu klub yang dilaporkan serius ingin mendatangkan Wan-Bissaka.
Klub itu adalah mantan klub sang bek, Crystal Palace. Namun Palace dilaporkan hanya mau meminjam sang bek.
Klasemen Akhir Premier League
(TeamTalk)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 6 Juni 2022 18:59
Andai De Jong Gagal, Manchester United Bakal Angkut Pemain Ini
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 21:16
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 21:00
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:40
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 20:18
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...