Waduh, Arsenal Jadikan Arteta Cadangan Chelsea

Waduh, Arsenal Jadikan Arteta Cadangan Chelsea
Mikel Arteta (c) AFP
Bola.net - Sebuah kesalahan fatal dibuat admin dari akun twitter resmi Arsenal jelang pertandingan melawan Chelsea akhir pekan ini. Sang admin salah memasukkan nama Mikel Arteta sebagai pemain cadangan Chelsea.

Masa depan Arteta sendiri tengah diliputi ketidakpastian di skuat The Gunners. Bahkan pada musim panas lalu sempat beredar rumor yang menyebut Arteta ingin meninggalkan Emirates Stadium.

Dan tampaknya sang admin seakan memberikan isyarat bahwa Arteta memang tak lagi 'dibutuhkan' di skuat Arsenal. Dalam kicauannya, sang admin memasukkan nama Arteta di tim cadangan The Blues.

Sadar akan kesalahan fatal itu, sang admin pun buru-buru menghapus kicauannya itu.

Kesalahan admin twitter ArsenalKesalahan admin twitter Arsenal

Arsenal sendiri pada pertandingan tersebut harus menelan kekalahan 0-2 melawan Chelsea. Dua gol kemenangan The Blues dicetak Kurt Zouma dan Eden Hazard.[initial]

 (twt/dzi)