Waddle Desak Tim-Tim Inggris Untuk Berani Promosikan Pemain Muda

Waddle Desak Tim-Tim Inggris Untuk Berani Promosikan Pemain Muda
Harry Kane dan Dele Alli (c) FA
- Mantan punggawa Timnas Inggris, Chris Waddle meminta tim-tim Premier League Inggris untuk mulai memberikan kepercayaan kepada pemain mudanya musim depan.  Waddle menilai memberikan kepercayaan kepada pemain muda akan membawa dampak yang bagus baik bagi klub dan bagi kelangsungan Timnas Inggris.


Sebagai kompetisi yang diklaim sebagai Kompetisi terbaik di dunia, Premier League memiliki kekuatan finansial yang sangat besar berkat mahalnya hak siar Liga Inggris tersebut. Dengan kekuatan finansial yang melimpah, ada kecenderungan Tim-Tim Inggris untuk membeli pemain 'jadi' ketimbang mengembangkan bakat-bakat muda mereka.


Kondisi klub-klub Inggris yang 'tidak ramah' dengan pemain muda membuat Waddle meminta agar klub-klub Premier League mencontoh langkah Tottenham Hotspur yang berani memberikan kesempatan kepada pemain muda. "Mereka (Tottenham) menghasilkan pemain-pemain muda yang bagus bagi Inggris dan saat ini bagus untuk Spurs juga. Untuk itu ini saatnya klub-klub lain untuk mengikuti jejak mereka" beber Waddle kepada Standart.


"Klub-klub lain harus mulai memberikan promosi kepada pemaion-pemain mudanya. Ada banyak pemain muda bagus seperti Marcus Rashford, Harry Kane, Dele Alli yang tidak mendapat kesempatan yang sama besarnya sehingga mereka tenggelam"


"Jika saja Soldado bermain dengan bagus di Spurs, mau ditaruh di mana Harry Kane hari ini? Saya Rasa ia hanya kana bermain di liga yang lebih rendah. Suatu saat klub-klub tersebut harus mengatakan kepada para pemain-pemain muda ini untuk tidak takut di Premier League. Cemplungkan mereka ke Liga ini dan mari kita lihat apa yang mereka dapat" tutup mantan punggawa Tottenham Hotspur tersebut.[initial]


 (std/dub)