Villa Tawarkan Kontrak Pada Terry

Villa Tawarkan Kontrak Pada Terry
John Terry (c) AFP

Bola.net - - Aston Villa dikabarkan telah menawarkan sebuah kontrak kepada John Terry, dan tawaran itu kabarnya melebihi penawaran yang disodorkan .

Terry sudah dipastikan lepas dari Chelsea saat ini. Namun ia baru benar-benar akan berstatus free agent setelah bulan Juni ini berakhir.

Lepasnya Terry dari The Blues ini sendiri langsung memicu sejumlah klub untuk memburu jasanya. Mereka tidak mempermasalahkan usia eks bek timnas Inggris itu yang mencapai 36 tahun tersebut.

Salah satu yang disebut sangat berminat mendatangkan Terry adalah Birmingham. Akan tetapi menurut laporan dari The Mirror, Villa kini berusaha memblokade langkah rivalnya itu untuk merekrut Terry.

Media tersebut menyebutkan, demi mendatangkan Terry ke Villa Park, mereka menyiapkan nominal kontrak yang lebih besar ketimbang yang ditawarkan Birmingham.

Terry sendiri disebut diincar sejumlah klub di Tiongkok dan Qatar, maupun di Premier League sendiri. Pria yang akrab disapa JT itu sempat diklaim mengaku siap main di klub mana saja, asalkan digaji minimal 100 ribu Pounds.