Villa Ngebet Beli Cleverley?

Villa Ngebet Beli Cleverley?
Tom Cleverley. (c) afp
Bola.net - Gelandang muda Manchester United, Tom Cleverley, dikabarkan menjadi bidikan sesama klub Premier League, Aston Villa.

Musim lalu, Setan Merah sudah mendatangkan Marouane Fellaini. Musim ini, United sudah mendatangkan Ander Herrera dan kemungkinan masih akan mendatangkan satu lagi gelandang berlabel bintang.

Otomatis, Cleverley pun kian terdesak ke bangku cadangan. Terlebih, sebelumnya ia juga angin-anginan ketika diberi kesempatan tampil di skuat inti. Bahkan, fans Setan Merah pun kerap menghujat dan memintanya dijual ke klub lain.

Menurut laporan The Telegraph, jalan pemain 25 tahun itu keluar dari Old Trafford pun terbuka. Sebab Manajer Villa, Paul Lambert, menginginkan kehadirannya di Villa Park. Bahkan, Lambert sudah menyediakan dana sebesar 8 juta Pounds untuk menariknya sesegera mungkin dari Old Trafford di bursa transfer musim panas ini. [initial]

 (tel/dim)