Vidic Ungkap Rahasia Sukses Valencia di Bawah Mourinho

Vidic Ungkap Rahasia Sukses Valencia di Bawah Mourinho
Antonio Valencia (c) MUFC

Bola.net - - Nemanja Vidic memuji bintang Manchester United, Antonio Valencia.

Di bawah asuhan Jose Mourinho, Valencia terus menjadi andalan di tim utama. Pemain Ekuador membantu memberikan kesolidan di lini belakang United, membantu tim untuk mencatat sembilan clean sheet di Premier League musim ini.

Vidic, yang bermain bersama Valencia di United sebelumnya, terus mengamati perkembangan sosok berusia 31 tahun selama ini.

Dan ia menjelaskan Valencia mampu bermain amat bagus, karena ia ditempatkan di posisi yang cocok untuknya.

Nemanja VidicNemanja Vidic

"Saya senang bermain bersama dirinya, dan melawan dirinya, karena dia pemain yang jujur," tutur Vidic di ESPN FC.

"Sulit mengalahkan dirinya di situasi satu lawan satu. Dia kuat, dia bertenaga, dia punya semuanya. Saya senang melihat dia sebagai bek kanan karena dia bisa maju dan mengumpan, namun dia tidak punya tugas untuk menjadi terlalu kreatif di lini depan."

"Itu posisi yang bagus untuknya."

United akan bermain melawan West Brom akhir pekan ini.